10 Jenis Buah yang Wajib Dikonsumsi Karena Manfaatnya

11:38
Seperti yang kita tau bahwa tubuh kita membutuhkan banyak sekali zat-zat mineral dan vitamin penting, yang dapat membantu mempertahankan daya tahan tubuh dan sebagai pemenuhan gizi sehari-hari. Sericngkali kita menkonsumsi makanan-makanan yang terkadang kitapun tidak mengetahui apa dari fungsi makanan yang masuk ke tubuh kita, kadang yang kita tau bahwa makanan itu menarik dan enak padahal sebenarnya tidak memberikan manfaat bagi tubuh. Berikut ini merupakan catatan beberapa jenis buah yang harus dikonsumsi karena manfaatnya 

Apalagi jaman sekarang banyak sekali makanan cepat saji yang tak pernah kita duga bahwa makanan itu bukannya baik bagi kesehatan, malah menjadi sumber penyakit di dalamnya. Makanan yang baik dan yang dibutuhkan tubuh kita bukan dari sajian instan yang begitu mudahnya didapat dimana saja dengan beragam harga yang ditawarkan. Mulai sekarang cobalah untuk teliti dalam memilih makanan. Alangka lebih sehatnya kita sajikan buah-buahan segar sebagai menu tambahan anda. Seperti yang kita tau buah itu justru menyehatkan tubuh, karena kandungan yang penting didalamnya dapat membantu anda akan hidup sehat dan selalu segar.

Buahan yang Memiliki Manfaat Penting Bagi Tubuh

Inilah beberapa Jenis Buah yang Wajib Dikonsumsi Karena Manfaatnya bagi tubuh kita.



1. Buah Alpukat.

Buah alpukat yang sering kita jumpai dalam bentuk jus memang sudah dikenal banyak sekali manfaatnya bagi kita, karena alpukat mempunyai kandungan lemak tak jenuh yang berfungsi menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Alpukat juga mampu meningkatkan jumlah kolesterol baik, kandungan lemak sehatnya membantu penyerapan betakaroten serta likopen yang sangat baik untuk jantung anda.
Baca juga : Alpukat sebagai Masker Buah Alami


2. Buah Naga.

Buah dengan banyak kandungan asam esential dan juga asam oleat ini menjadikan buah ini wajib anda konsumsi untuk menjaga kadar kolesterol, sehingga kolesterol jahat dapat dibatasi, karena buah ini dapat meningkatkan ukuran kolesterol baik. Jadikan jus segar yang dapat anda minum.



3. Pepaya.

Perlu anda tau ternyata pepaya banyak mengandung vitamin A dan E yang dapat meilindungi tubuh kita dari penyakit jantung dan kanker usus besar. Buah pepaya juga tinggi kandungan vitamin C nya sehingga bagus untuk menjaga daya tahan tubuh kita.




4. Pisang.

Tak jauh seperti buah pepaya, buah pisang yang sangat mudah kita dapatkan ini punya manfaat yang baik buat tubuh. Buah pisang mengandung banyak kalium yang membantu proses penurunan tekanan darah, serta buah ini merupakan buah yang menjadi sumber karbohidrat alami yang sangat menyehatkan dan meningkatkan metabolisme dalam tubuh.



5. Strawberry.

Siapa yang tak suka jika memakan buah yang satu ini, dari tampilan yang cantik dan manfaatnya pun bisa menyehatkan jantung anda, karena strawberry ini banyak mengandung asam folat, serta vitamin C yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh terhindar dari sariawan serta mampu memutihkan gigi anda secara alami.



6. Apel.

Apel merah dan aple hijau sama-sama banyak mengandung manfaat bagi tubuh. Kulit apel banyak mengandung guercetin yang dapat melindungi jantung anda dan menghindari alergi. Baik juga untuk paru-paru anda dan dapat melancarkan pencernaan, karena buah apel adalah buah yang kaya akan serat.




7. Blueberry.

Buah blueberry ini banyak akan zat mangan yang dapat meningkatkan metabolisme yang berguna menjaga berat badan anda. Bagi wanita buah ini sangat baik jika rutin dikonsumsi, karena mampu mencegah penuaan dini. Buah ini juga kaya akan Flavonoid yang menjaga fungsi otak.



8. Orange.

Kalau ingin mempertebal daya tahan tubuh anda, banyak-banyaklah konsumsi buah yang satu ini, karena kadar kalium, kalsium dan vitamin B6 folat sangat tinggi.



9. Anggur.

Sayangilah jantung anda dengan merekomendasikan buah anggur ini sebagai buah cemilan anda. Anggur banyak mengandung antioksidan yang dikenal dengan sebutan Resveratrol, ektrak biji anggur yang dapat memperlambat hadirnya penyakit Alzheimer dengan mengalahkan sel-sel kanker kepala dan leher anda.



10. Semangka.

Semangka segar sangat banyak mengandung vitamin C dan A, serta banyak sekali kandungan likopennya dibanding buah tomat.
Baca Juga: Penggunaan buah sebagai Masker Pemutih Alami

Nah itu dia tadi Jenis Buah yang Wajib Dikonsumsi Karena Manfaatnya baik bagi kesehatan tubuh kita. Sering-seringlah konsumsi buah karena banyak sekali yang kita ambil dari sari buah-buahan segar. Mulailah merubah kebiasaan konsumsi makanan yang tak sehat dengan menggantinya menjadi buah-buahan segar yang menyehatkan.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »